INILAH.COM, London - Pemilik Chelsea, Roman Abramovich dikabarkan siap memberikan bonus besar kepada Roberto Di Matteo andai berhasil membawa 'The Blues' juara Liga Champions.
Menurut The Times, Abramovich akan memberikan bonus sebesar 750 ribu poundsterling (Rp 11 miliar) andai berhasil membawa Chelsea menjuarai Liga Champions. Trofi tertinggi di Eropa itu memang menjadi impian Abramovich yang hingga kini belum terwujud.
Abramovich disebut-sebut terkesan dengan Di Matteo setelah pria usai 41 tahun itu mengambil alih posisi pelatih Chelsea dari Andre Villas-Boas yang dipecat.
Bulan lalu, gaji Di Matteo meningkat setelah ditunjuk menjadi pelatih sementara menggantikan Villas-Boas. Di Matteo masih terikat kontrak satu tahun lagi sebagai asisten pelatih. Namun, bonus yang ditawarkan Abramovich kepada Di Matteo mengindikasikan bahwa dirinya adalah kandidat terkuat menjadi pelatih permanen Chelsea musim depan.
Sejak menangani Chelsea bulan lalu, Di Matteo mengoleksi 10 kemenangan dari 14 laga termasuk kemenangan 1-0 atas Barcelona di leg pertama semifinal Liga Champions.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar