Jumat, 27 April 2012

UEFA Izinkan Terry Angkat Trofi


LONDON, KOMPAS.com — Federasi Sepak Bola Eropa (UEFA) menyatakan telah mengizinkan bek Chelsea, John Terry, untuk mengangkat trofi Liga Champions, jika timnya menjadi juara. Meski tidak bermain di partai puncak tersebut, Terry akan tetap diperbolehkan untuk mengikuti saat penyerahan piala. 

Terry dipastikan tidak dapat bermain di partai final saat timnya berhadapan dengan Bayern Muenchen, 19 Mei. Pasalnya, pemain berusia 31 tahun tersebut mendapat kartu merah karena melakukan pelanggaran keras terhadap pemain Barcelona, Alexis Sanchez, di leg kedua babak semifinal beberapa waktu lalu. 

"Jika Chelsea memenangi final Liga Champions 2012, John Terry akan diizinkan mengangkat trofi dan mendapatkan medali," demikian pernyataan UEFA

Pernyataan ini telah menganulir peraturan UEFA sendiri, yang sebelumnya menyebutkan bahwa pemain, yang terkena hukuman larangan tampil, tetap akan mendapatkan mendali. Akan tetapi, yang bersangkutan tidak boleh duduk di bangku cadangan, dan ikut saat penyerahan trofi. 

Salah satu contoh kasus ini terjadi saat Manchester United menjadi juara Liga Champions pada 1999. Ketika itu, sang kapten "Setan Merah", Roy Keane, tidak ikut dalam penyerahan trofi di Camp Nou.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar